Tips Melancarkan ASI saat Busui Ikut Puasa
Para ibu menyusuiseringkali merasa khawatir air susunya bakal seret saat puasa. Namun tak perlu khawatir lantaran ada tips dan trik untuk melancarkan ASI saat puasa.
Bidan dan praktisi prenatal yoga dari Poltekkes Kemenkes Jakarta Jamilatus Sa'diyah memberikan tips untuk ibu menyusui yang ikut berpuasa agar tidak telat sahur dan berbuka.
"Upayakan untuk tidak telat sahur dan juga tidak telat untuk berbuka puasa untuk mencukupi cairan ibu menyusui ketika puasa minimal 2-3 liter per hari," kata Jamila dikutip dari Antara, Senin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lihat Juga :![]() |
Sebenarnya, berpuasa saat menyusui bayi secara eksklusif tak akan memengaruhi kualitas ASI. Hanya saja harus dipastikan kondisi ibu dan bayi harus sehat dan tak dehidrasi dan berat badan bayi dalam kondisi normal.
Selain memenuhi kebutuhan cairan, asupan kalori juga sangat penting. Ibu menyusui harus mendapatkan tambahan kalori sekitar 500 kalori setiap hari.
"Memperhatikan pola makannya harus ada protein, karbohidrat kompleks, lalu terutama dalam kebutuhan cairan yang sangat penting pada saat menyusui, sayuran, vitamin dan mineral dari buah-buahan juga sangat penting," katanya.
Selain itu, Jamila juga mengatakan untuk tidak menunda menyusui bayi secara on demand atau sesuai permintaan saat bayi membutuhkannya.
"Tetap menyusui secara on demand atau semau bayinya, jadi tidak menunda atau menjadwalkan karena ini akan tetap menjaga produksi ASI ibu tetap baik," tambahnya.
Ibu juga harus tetap istirahat yang cukup agar tidak mudah sakit. Hal inilah yang dikhawatirkan dapat mengakibatkan penurunan produksi ASI.
Lihat Juga :![]() |
Ia juga memberikan tips untuk menyusui saat berpuasa agar merangsang Letting Down Reflex (LDR) adalah dengan memijat areola atau ataupun payudaranya ke arah puting supaya alirannya ASI bisa jauh lebih lancar.
(chs)(责任编辑:时尚)
- ·Laga Panas Persija Vs Persib Dijaga 15 Ribu Personel Gabungan
- ·BBM Pertalite Tak Tertulis di Plang Harga, SPBU Ini Belum Sedia Pertamax Green
- ·BPH Migas Tetapkan Aturan Beli BBM Subsidi, Wajib Pakai Surat Rekomendasi
- ·Profil dan Riwayat Pendidikan Bambang Susantono, Mundur dari Kepala Otorita IKN
- ·Viral Pendaki Gunung Gede
- ·Besok Sidang Isbat Idul Adha 2024, Kemenag Ungkap Pantauan Hilal di 114 Titik
- ·Pemilik Sah Lahan Flyover: Pak Anies, Segera Patuhi Putusan MA!
- ·PII Gelar Perayaan HUT ke
- ·Merdeka Sejak 1978, Tuvalu Kini Akhirnya Punya ATM Pertama
- ·Di Tengah Ekonomi Lesu, ESG Justru Naik Daun: Digitalisasi Jadi Katalis
- ·Saling Tunjukan Kekompakan, Para Capres Lakukan 'Tos' dengan Cawapresnya
- ·Toco 'Manusia Anjing' Dijauhi Anjing Betulan di Dunia Nyata
- ·Kejagung Dijaga Ketat Puspom TNI Pasca Jampidsus Dikuntit Densus 88
- ·Warung Madura Dilarang Buka 24 Jam, Sejarah Dimulai dari Perantau Era 90an Hingga Pasca Reformasi
- ·Boy Thohir Ungkap Sektor Prioritas yang Diincar Pengusaha China di Indonesia
- ·Jaga Industri Baja Tak Tergerus Impor, WKU Kadin Saleh Husin Minta Keberpihakan Pemerintah
- ·Jokowi Tinjau Pelayanan Kesehatan di RSUD Baharuddin Kabupaten Muna
- ·FOTO: 'Menara Miring' Simbol Kota Bologna di Ambang Keruntuhan
- ·Transaksi Dagangan RI–Tiongkok Tembus Rp2.112 T, Prabowo: Mitra Terbesar Kita!
- ·Kabin Pesawat Air India Bocor Saat Terbang, Penumpang Panik