Anies Akui Massa 212 Lebih Banyak dari Tahun Baru, Tapi...
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan jumlah peserta Reuni 212 jauh lebih banyak ketimbang massa pada acara malam tahun baru 2018 di kawasn Monas. Ia menilai meski banyak massa yang hadir namun volume sampah jauh lebih sedikit dibandingkan malam tahun baru.
"Jumlah massanya (Reuni 212) mungkin lebih banyak dari tahun baru, tapi sampahnya lebih sedikit," ujarnya, Minggu (2/12/2018).
Lanjutnya, ia memberikan apresiasi pada massa Reuni 212 yang telah tertib dan menjaga kebersihan selama menggunakan kawasan Monas.
"AlhamdulillahMonas sekarang kondisinya seperti hari Minggu sore lainnya. Ini adalah cermin ketertiban, mudah-mudahan Monas terus menjadi tempat kita semua dan tetap terjaga dengan baik," ungkapnya.
Sekedar informasi, sampah yang dikumpulkan setelah Reuni 212 pada hari ini sebanyak 217 ton., sedangkan dalam perayaan malam tahun baru 2018 mencapai 400 ton.
相关推荐
- Cara Menumis Toge Tetap Renyah, Nikmat Tidak Layu
- Curiga Main Serong, Suami di Tangsel Pukul hingga Banting Istri
- Sudah Nggak Betah dalam Penjara, Adam Deni Minta Maaf ke Ahmad Sahroni: Saya Depresi Berat...
- PKB Buka Suara soal Peluang Koalisi dengan Prabowo
- Mau Cairkan Saldo BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Perlu Resign? Bisa Banget, Ikuti Langkah
- KPK Telaah Laporan Dugaan Korupsi Terkait Sistem Tap In Tap Out TransJakarta
- Ngebut! Lintasan Sirkuit Formula E Telah Rampung
- Gibran Ingin Ketemu Capres Cawapres 01 dan 03, Begini Respons PKB